Rabu, 09 Maret 2016

TULISAN PEREKONOMIAN INDONESIA 1 : 5 DAMPAK NEGATIF RUPIAH MELEMAH

5 DAMPAK NEGATIF RUPIAH MELEMAH

Penguatan nilai tukar dollar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah masih terus terjadi. mata di negara Amerika bergerak masih di kisaran Rp 14.300. Artinya pelemahan mata uang rupiah masih terus terjadi. 

Saya akan memberikan 5 dampak negatif menurut saya yang dialami masyarakat dengan terus melemahnya rupiah terhadap dollar Amerika, yaitu sebagai berikut :
  1. Pengangguran terus meningkat, Jumlah pencari kerja setiap tahun sekitar 2,5 juta orang. Dengan pertumbuhan ekonomi yang terjadi sebelumnya, sekarang ditambah lagi dengan buruh yang di PHK.
  2. Kemiskinan akan terus meningkat disebabkan karena harga BBM yang terus meningkat harganya, penghasilan tidak meningkat bahkan tidak mempunyai penghasilan karena di PHK dan menganggur, maka otomatis kemiskinan meningkat.
  3. Terjadinya peningkatan beban utang pemerintah dan korporasi
  4. Harga emas ikut naik seiring dengan melemahnya rupiah terhadap dollar Amerika.
  5. Harga bahan baku impor akan naik, kenaikan harga barang impor ini akan buruk sekali bagi industri yang berbahan baku impor, misalnya industri tempe dan tahu. Kebutuhan kedelai Indonesia sebagian besar dipenuhi dari impor, sehingga bila kurs Rupiah melemah terus menerus, maka harga kedelai akan makin menjulang tinggi dan dampaknya harga tempe dan tahu naik







Tidak ada komentar:

Posting Komentar